Indonesia Bangun Industri Baterai Listrik bareng Korea selatan

Dalam investasi tersebut, lanjut Presiden, pertambangan dan peleburan smelter bagi komoditas bahan baku nikel yang akan diolah berada di Halmahera, Maluku Utara . Begitu pentingnya investasi tersebut, maka Presiden Jokowi mengimbau kepada seluruh instansi pemerintah baik pusat maupun daerah mendukung pembangunan tersebut secara optimal. 

Gandeng Korsel, Indonesia Bangun Industri Baterai Listrik Terintegrasi

Presiden RI Joko Widodo (Foto: Biro Pers Media/Setpres)

Wowsiap.com - Indonesia mulai membangun berita terkini industri baterai listrik terintegrasi dari hulu hingga hilir yang pertama di dunia. 

Untuk itu, Pemerintah menggandeng PT LG asal Korea Selatan (Korsel), yang akan berinvestasi senilai Rp142 triliun atau setara dengan USD9,8 miliar. 

“Saya senang bahwa tahapan pembangunan industri baterai listrik terintegrasi telah mulai berjalan,” kata Presiden Joko Widodo ketika meresmikan implementasi tahap kedua baterai listrik terintegrasi yang ditayangkan secara virtual pada Rabu (8/6/2022). 

Dalam investasi tersebut, lanjut Presiden, pertambangan dan peleburan smelter bagi komoditas bahan baku nikel yang akan diolah berada di Halmahera, Maluku Utara. 

Dari tahap itu, kemudian berlanjut kepada pemurnian, prekursor, dan katode akan diolah di kawasan industri Kabupaten Batang Jawa Tengah. 

Begitu pentingnya investasi tersebut, maka Presiden Jokowi mengimbau kepada seluruh instansi pemerintah baik pusat maupun daerah mendukung pembangunan tersebut secara optimal. 

“Saya minta seluruh jajaran pemerintah pusat dan daerah untuk terus memberikan dukungan penuh terhadap proyek ini, agar segera terealisasi,” ujar Jokowi.

Berlanjut ke tahap selanjutnya, adalah pabrik baterai yang sedang dibangun di Kabupaten Karawang Jawa Barat, dan pabrik mobil listrik yang saat ini tengah tersebar masif di sekitar Cikarang, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat. 

“Itu sangat baik, tidak hanya di Jawa saja, tapi di luar Jawa juga banyak dibangun untuk investasinya,” 

berita terkini Jokowi mengatakan, proyek pembangunan tersebut dapat menjadi bukti komitmen Indonesia yang gencar melakukan pembangunan ekonomi hijau di masa mendatang. Sehingga, dunia mengetahui upaya yang tengah dilakukan dalam mewujudkan hal tersebut. 

“Kesempatan emas untuk membangun ekonomi hijau ke depan seperti yang kita rencanakan,” jelas Presiden. 

 

EDITOR : Sulaeman

Comments

Popular posts from this blog

Tips dan Trik Menambah Pengikut Instagram Gratis

5 Inspirasi Desain Gazebo Kayu Minimalis

Menurut Wikipedia Puggy 8